Ditengah kondisi Pandemi Covid 19 yang terjadi saat ini terjadi perubahan dalam perilaku masyarakat. Ditunjang dengan kemajuan teknologi memudahkan manusia untuk dapat saling terhubung antara satu dengan yang lain. Media sosial menjadi platform yang memiliki banyak manfaat terutama bagi para wirausaha.Media sosial bukan hanya digunakan untuk komunikasi tetapi juga untuk melakukan promosi dan berjualan secara online.Namun penggunaan media sosial bisa memiliki dampak negatif pada reputasi.Oleh karena itu respon yang cepat terhadap isu negatif (juga positif) sangat diperlukan. Khalayak sasaran dari pengabdian ini adalah masyarakat yang berada dibawah binaan Yayasan cempaka wangi didaerah Bintaro Pesanggrahan Dari hasil evaluasi diperoleh hasil dan manfaat dari kegiatan pengabdian ini diantaranya adalah meningkatkan pemahaman pentingnya komunikasi yang baik dan benar. Kegiatan pengabdian ini berjalan dengan lancar, karena berbagai pendukung terutama partiipasi peserta yang cukup antusias dan berpartisipasi aktif dalam kegiatan ini
Oleh :
Nico Lukito