Repository Karya Ilmiah Universitas Trisakti

DETAIL KOLEKSI
Pendekatan Soft System Methodology untuk Perancangan Model Pembelajaran Praktos Berbasis Produksi

Proses pembelajaran praktik dalam pendidikan vokasi memiliki peran penting dalam meningkatkan kompetensi siswa. Program pembelajaran praktik yang diterapkan dengan benar, dapat meningkatkan kompetensi yang dimiliki oleha mahasiswa sehingga dapat diterima oleh dunia industri. Penelitian ini bertujuan untuk membuat model pembelajaran praktik berbasis produksi yang dapat diterapkan. Penelitian ini dilakukan menggunakan pendekatan Interpretive Structural Modelling (ISM) untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi Pembelajaran Praktik Berbasis Produksi, yang menghasilkan sembilan faktor yang mempengaruhi dan kemudian digunakan untuk merancang model Pembelajaran praktik Berbasis Produksi. Pendekatan Soft System Metodologi (SSM) digunakan untuk menggambarkan model sistem yang terdiri dari sembilan faktor yang didapatkan sebelumnya dalam menyusun model Pembelajaran Praktik Berbasis Produksi. Hasil akhir dari penelitian ini adalah model pembelajaran berbasis produksi yang dapat diterapkan pada pembelajaran praktik dalam pendidikan vokasi guna meningkatkan kompetensi siswa sehingga diterima industri.


IMG

Oleh :
Winnie Septiani